Minggu, 23 Februari 2014

Dasar Editing di Adobe Camera Raw



Untuk tutorial video silakan klik disini.


Gambar 1

Untuk editing foto raw dalam adobe camera raw memiliki urutan sebagai berikut :

1. White Balance
Bila foto anda memiliki masalah dengan white balance silakan sesuaikan sesuai dengan keinginan anda.

2. Exposure
Geser slide ke arah kiri bila foto anda over expose atau terlalu terang dan geser slide ke arah kanan bila foto anda under expose atau terlalu gelap

3. Contrast
Geser slide ke arah kiri untuk mengurangi perbedaan area gelap terang dan geser slide ke arah kanan untuk memperjelas area gelap terang

4. Highlights
Click highlight clipping warning yang ada pada bagian kanan atas untuk mengetahui apakah foto anda memiliki masalah highlights, bila ada akan muncul warna merah seperti pada gambar 1. Geser slide ke arah kiri sampai warna merah pada foto hilang.

5. Shadow
Click shadow clipping warning yang ada pada bagian kiri highlight clipping warning untuk mengetahui apakah foto anda memiliki masalah shadow, bila ada akan muncul warna biru. Geser slide ke arah kiri sampai warna biru pada foto hilang.

Slide Whites, Blacks, Clarity, Vibrance, dan Saturation ditambahkan untuk memperjelas foto anda.






Tidak ada komentar:

Posting Komentar